cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota tangerang selatan,
Banten
INDONESIA
Jurnal Kordinat
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 18, No 2 (2019): Jurnal Komunikasi Antar Perguruan Tinggi Agama Islam" : 10 Documents clear
Tinjauan Zakat Perusahaan Perspektif Syariah Dan Regulasi Hilman Septiawan; Efri Syamsul Bahri
Kordinat: Jurnal Komunikasi antar Perguruan Tinggi Agama Islam Vol 18, No 2 (2019): Jurnal Komunikasi Antar Perguruan Tinggi Agama Islam
Publisher : Kopertais Wilayah I DKI Jakarta dan Banten

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2552.997 KB) | DOI: 10.15408/kordinat.v18i2.11495

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana tinjauan zakat perusahaan dilihat dari sudut pandang syariah dan regulasi di Indonesia serta penerapannya di Indonesia. Tujuan penelitian ini adalah untuk menggambarkan bagaimana tinjauan zakat perusahaan perspektif syariah dan perspektif regulasi di Indonesia serta penerapan zakat perusahaan di Indonesia. Metode yang digunakan dalam penulisan ini adalah studi pustaka, yaitu dengan mengkaji sekaligus mengumpulkan hasil penelitian-penelitian terdahulu yang senada dengan tema penelitian ini. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari perspektif syariah, zakat perusahaan di-qiyas-kan dengan zakat perdagangan, dari perspektif regulasi, zakat perusahaan diatur secara umum dalam Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2011 tetapi tidak ada peraturan secara khusus yang dikeluarkan dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) yang berupa Fatwa Dewan Syariah Nasional. Sedangkan implementasi zakat perusahaan sendiri di Indoneisa menunjukkan perkembangan yang menggembirakan karena sudah ada beberapa perusahaan yang melaksanakannya.
Peran Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) Dalam Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Bangka Belitung Ahmad Fauzi
Kordinat: Jurnal Komunikasi antar Perguruan Tinggi Agama Islam Vol 18, No 2 (2019): Jurnal Komunikasi Antar Perguruan Tinggi Agama Islam
Publisher : Kopertais Wilayah I DKI Jakarta dan Banten

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1569.793 KB) | DOI: 10.15408/kordinat.v18i2.11486

Abstract

Merosotnya perekonomian masyarakat akibat dari harga-harga komoditas yang turun dan menipisnya lahan untuk menambang serta regulasi yang memberatkan penambang berdampak negatif pada pendapatan masyarakat Bangka Belitung yang mayoritasnya petani dan penambang. Hal ini menjadi alasan peneliti untuk meneliti Peran Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) Dalam Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Bangka Belitung. Hasil dari penelitian tersebut adalah Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) Bangka Belitung dalam mengembangkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) hanya sebatas penyedia pembiayaan bagi masyarakat yang membutuhkan modal untuk memulai usahanya ataupun mengembangkannya. Kendala Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) Bangka Belitung dalam mengembangkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) diantaranya adalah faktor internal seperti adanya jaminan atas pembiayaan, faktor eksternal seperti Sumber Daya Manusia (SDM) yang belum banyak dan kebijakan pemerintah yang belum berpihak ke perbankan syariah.
Pengarustamaan Deradikalisasi Pemahaman Agama Bagi Mahasiswa Profesi Keguruan: Ikhtiar Kaderisasi Guru Tanpa Radikalisme Susanto Susanto
Kordinat: Jurnal Komunikasi antar Perguruan Tinggi Agama Islam Vol 18, No 2 (2019): Jurnal Komunikasi Antar Perguruan Tinggi Agama Islam
Publisher : Kopertais Wilayah I DKI Jakarta dan Banten

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2552.191 KB) | DOI: 10.15408/kordinat.v18i2.11500

Abstract

Dewasa ini kerentanan radikalisme agama di kalangan mahasiswa profesi keguruan menjadi masalah serius. Sejumlah kasus yang terungkap tampaknya rekrutmen kelompok radikal menjadikan mahasiswa sebagai target. Konsekuensinya, pengarusutamaan deradikalisasi pemahaman agama bagi di kalangan mahasiswa profesi keguruan merupakan niscaya dan kebutuhan mendesak. Pengarusutamaan deradikalisasi pemahaman agama dapat memperkokoh keberagamaam mahasiswa sekaligus mampu menjadi self deradicalization agar tidak menimbulkan korban di kalangan mahasiswa. Perspektif Fifth Discipline meliputi; (1), berpikir sistem, (2), belajar tuntas, (3), model mental, (4), visi bersama serta (5), belajar beregu dapat menjadi pijakan untuk mewarnai kerangka berfikir dalam memahami ajaran agama.
The Impact Of Industry In Islamic Economy Risen Anugrah; Femei Purnamasari; Nur Syamsiyah
Kordinat: Jurnal Komunikasi antar Perguruan Tinggi Agama Islam Vol 18, No 2 (2019): Jurnal Komunikasi Antar Perguruan Tinggi Agama Islam
Publisher : Kopertais Wilayah I DKI Jakarta dan Banten

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2861.673 KB) | DOI: 10.15408/kordinat.v18i2.11485

Abstract

Industrial Zone pusat kegiatan industri dilengkapi dengan sarana dan prasarana yang dikembangkan dan dikelola oleh kawasan industri perusahaan. Adanya perkembangan industri di berbagai sektor akan mendorong aktifitas ekonomi. Dampak ekonomi dibawa oleh lokasi industri yang terungkap di suatu tempat antara lain berupa peningkatan produksi, pendapatan dan pengurangan pengangguran. Efek langsung dari dampak ini umumnya dirasakan oleh orang-orang di situs industri dan kemudian meluas ke daerah dan mungkin bahkan ke tingkat nasional. Masalah penelitian ini adalah bagaimana kawasan industri telah berdampak pada aktivitas ekonomi masyarakat, bagaimana keadaan ekonomi Islam pada dampak industri di perokonomiankawsan aktivitas. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi dan menjelaskan dampak daerah industri aktivitas umum ekonomi dan bagaimana outlook ekonomi Islam pada dampak dari kawasan industri kegiatan ekonomi. Studi diklasifikasikan ke dalam penelitian lapangan (bidang penelitian) ini, data primer yang Diperoleh dari wawancara dan observasi, sementara data sekunder dari dokumentasi. Cara pengambilan contoh yang menggunakan formula slovin. Dalam studi ini, peneliti menggunakan metode kualitatif, analisis secara kualitatif digunakan untuk menganalisis dampak dari kawasan industri dari kegiatan ekonomi masyarakat, dengan 97 responden dari populasi 3,259 orang di desa Lematang. Berdasarkan hasil penelitian mereka kawasan industri berdampak positif terhadap kegiatan ekonomi masyarakat, yaitu penciptaan pekerjaan, pengurangan pengangguran, peningkatan pendapatan dan pengeluaran publik, dan peningkatan produksi masyarakat, sementara di lain-lain ada dampak negatif dari pencemaran lingkungan dan mengurangi lahan pertanian. Kegiatan ekonomi di masyarakat telah menerapkan ekonomi benar Islam dengan menerapkan prinsip-prinsip keadilan, kebersihan, kesederhanaan, kemurahan hati dan moralitas dan masyarakat untuk melaksanakan kewajiban untuk membayar zakat. dan peningkatan produksi masyarakat, sementara di lain ada dampak negatif dari pencemaran lingkungan dan mengurangi lahan pertanian. Kegiatan ekonomi di masyarakat telah menerapkan ekonomi benar Islam dengan menerapkan prinsip-prinsip keadilan, kebersihan, kesederhanaan, kemurahan hati dan moralitas dan masyarakat untuk melaksanakan kewajiban untuk membayar zakat.
Analisis Hermeneutika-Semiotik Terhadap Kajian Keislaman Di Media Sosial Muchamad Mufid; Herlina Herlina
Kordinat: Jurnal Komunikasi antar Perguruan Tinggi Agama Islam Vol 18, No 2 (2019): Jurnal Komunikasi Antar Perguruan Tinggi Agama Islam
Publisher : Kopertais Wilayah I DKI Jakarta dan Banten

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2738.52 KB) | DOI: 10.15408/kordinat.v18i2.11496

Abstract

Media sosial pada hakikatnya diciptakan untuk memudahkan pengguna dalam mengakses dan mendapat informasi. Namun pada praktiknya selalu tidak sejalan dengan tujuan diciptakannya. Islam, pada dasarnya mengajarkan kebaikan dan perdamaian. Namun, ajaran tersebut akhir-akhir ini menjadikan seseorang berperilaku tidak sesuai ajaran, menjadi radikal, serta mudah mengkafirkan. Oleh karenanya, perlu mengkaji setiap kajian, utamanya kajian ke-Islaman dalam media sosial. Analisis Hermeneutika digunakan untuk mengetahui serta menelusuri profil pengarang/da’i/pemberi kajian di media sosial tersebut. Kemudian Analisis Semiotik digunakan untuk dapat melacak kebenaran kajian yang diperolehnya dengan melihat tanda-tanda berupa kata dalam suatu teks, gambar, dan logo. Analisis-analisis tersebut akan memunculkan suatu pengetahuan apakah kajian tersebut bersifat radikal, moderat, dan liberal.
Pendidik Harus Melek Kompetensi Dalam Menghadapi Pendidikan Abad Ke-21 Maya Meilia; Murdiana Murdiana
Kordinat: Jurnal Komunikasi antar Perguruan Tinggi Agama Islam Vol 18, No 2 (2019): Jurnal Komunikasi Antar Perguruan Tinggi Agama Islam
Publisher : Kopertais Wilayah I DKI Jakarta dan Banten

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2303.014 KB) | DOI: 10.15408/kordinat.v18i2.11501

Abstract

Pendidikan memegang peranan terpenting dalam meningkatkan eksistensi yang mengasilakan Sumber Daya Manusia berkualitas, kompetitif dalam menyongsong pembanguan pendidikan yang lebih baik di era abad ke-21. Oleh karena itu berbagai upaya peningkatan mutu atau kualitas dilakukan secara berkelanjutan. Guru memegang peranan terpenting untuk mejalankan proses pembelajaran di kalas, oleh karena itu diperlukannya guru yang profesional dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya yang dapat melak kompetensi dimana guru menguasi dan mengimplementasikan empat standar kompetensi: komptensi pedagogik, kepribadian, profesional, dan sosial, serta guru melek sertifikasi yang dituntut untuk selalu dinamis mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan informasi. Sebagai pendidik, sudah seharusnya guru harus belajar seumur hidup, membangun dan mengembangkan dirinya, sehingga mampu mempertahankan kompetensi dan profesionalitas yang dimilikinya seperti aktif dalam kajian ilmiah seperti PTK, aktif dalam pelatihan serta melakukan studi lanjut yang dapat menujang profesionalitas guru dalam jabatan dan profesinya, Pembuktian nyata yang harus dilakukan guru profesional untuk menghadapi tantangan globalisasi antara lain menguasai berbagai metode dan media pembelajaran mutakhir, seperti metode group investigation sangat cocok diterapkan untuk materi-materi yang sulit, dan abstrak sekalipun, yaitu dengan cara mengangkat topik aktual yang tejadi dalam kehidupan sehari-hari sehingga dapat membangkitkan rasa ingin tahu peserta didik, mengajak peserta didik berpikir kritis dan kreatif dalam menghadapi permasalahan ekonomi serta mempersipakan peserta didik yang mampu bersaing dalam kemajuan pendidikan abad ke-21.
Aplikasi Islamic Agropreneur School Dalam Rangka Pengembangan Kompetensi Lulusan Berwawasan Kebangsaan Di Pondok Pesantren Darunnajah Hafniati Hafniati
Kordinat: Jurnal Komunikasi antar Perguruan Tinggi Agama Islam Vol 18, No 2 (2019): Jurnal Komunikasi Antar Perguruan Tinggi Agama Islam
Publisher : Kopertais Wilayah I DKI Jakarta dan Banten

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2298.818 KB) | DOI: 10.15408/kordinat.v18i2.11497

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisa sistem pendidikan yang cocok bagi pesantren untuk menghasilkan lulusan berwawasan kebangsaan di Pondok Pesantren Darunnajah dan menganalisa penerapan konsep Islamic Agropreneur School dalam Pondok Pesantren Darunnajah. Dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangsih atau kontribusi bagi dunia akademik khususnya pada Program Studi pendidikan tentang bagaimana pelaksanaan Aplikasi Islamic Agropreneur School dalam rangka pengembangan kompetensi lulusan berwawasan kebangsaan di Pondok Pesantren Darunnajah serta dapat menambah wawasan dan ilmu pengetahuan dan memperkaya perbendaharaan perpustakaan/wawasan bidang pendidikan Agropreneur School. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Metode ini diimplementasikan dengan kegiatan inkuiri-naturalistik yakni penyelidikan yang bersifat alamiah. Implementasi inkuiri-naturalistik digunakan untuk menggali dan menghimpun data alamiah dalam arti asli atau seadanya tanpa atau perlakuan tertentu seperti dalam penelitian Aplikasi Islamic Agropreneur School Dalam Rangka Pengembangan Kompetensi Lulusan Berwawasan Kebangsaan Di Pondok Pesantren Darunnajahkuantitatif. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini meliputi: a) Wawancara dengan semua pihak yang relevan sebagaimana tersebut pada jenis dan sumber data di atas, b) Penyebaran kuesioner/angket kepada semua pihak yang relevan., c) Observasi, yakni melakukan pengamatan langsung ke lapangan dan mencatat hasilnya ke dalam checklist atau lembar observasi. d) Studi dokumentasi terhadap catatan, dokumen dan arsip yang relevan. Adapun alat pengumpul data (APD) yang digunakan dalam penelitian ini meliputi: 1) Pedoman wawancara (interview guide). 2) Kuesioner, 3) Daftar checklist/ lembar observasi. 4) Kuesioner yang digunakan dalam penelitian ini ditujukan kepada subyek-subyek yang tidak memungkinkan untuk diwawancarai. Isinya pun lebih kurang sama dengan pedoman wawancara. Lokasi yang dipilih dalam penelitian ini adalah pondok pesantren yang telah menerapkan Islamic agropreneur School. Adapun Research setting di Pondok Pesantren Darunnajah Jakarta terletak di Jalan Ulujami Raya No 86 Pesanggrahan Jakarta Selatan 12250. Pondok pasantren Darunnajah telah menerapkan agropreneurship dalam menopang finansial pondok dengan mendirikan dan menjalankan unit usaha Wawasan kebangsaan di pondok pasantren Darunnajah telah diterapkan sejak santri masuk di asrama dengan cara penempatan kamar tidur tidak boleh bersama dengan teman se daerahnya. Pengenalan agropeneurship kepada santri perlu dilakukan sebagai bekal santri ketika menjadi alumni menjadi penyedia lapangan kerja bukan pencari lapangan kerja Penerapan agropreneurship di pasantren secara tidak langsung mengajarkan santri untuk cinta produk dalam negeri dan menciptakan lapangan kerja berbasis ekonomi kreatif. Keterlibatan guru dan santri dalam agropreneurship sangat penting sebagai ilmu aplikatif.
Pendidikan Ramah Anak Perspektif Pendidikan Anak usia Dini (PAUD) Madinatur Rahmah Akhmad Shunhaji; Hainatun Hasanah
Kordinat: Jurnal Komunikasi antar Perguruan Tinggi Agama Islam Vol 18, No 2 (2019): Jurnal Komunikasi Antar Perguruan Tinggi Agama Islam
Publisher : Kopertais Wilayah I DKI Jakarta dan Banten

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1744.86 KB) | DOI: 10.15408/kordinat.v18i2.11498

Abstract

Pendidikan ramah anak memberikan peluang kepada peserta didik untuk mengembangkan potensi dasarnya secara maksimal. Potensi tersebut dikembangkan melalui lingkungan belajar yang kondusif, materi pelajaran yang sesuai dengan karakteristik anak, pendidik dan perangkat pendidikan lain yang mendukung. Tulisan ini, memaparkan praktik pendidikan ramah anak di PAUD Madinatur Rahmah, Serpong Tangerang Selatan. Pemaparan data-data PAUD ini didasarkan oleh penelitian kualitatif fenomenologis. Dari data-data yang ditemukan, menunjukkan bahwa Pendidikan Ramah Anak di PAUD Madinatur Rahmah meliputi tiga hal. Pertama, Konsep pelaksanaan pendidikan ramah anak di PAUD Madinatur Rahmah memiliki lingkungan sekolah kondusif, kebijakan, kurikulum, pembelajaran, pendidik dan tenaga pendidik, sarana dan prasarana memenuhi standar sebagai pendidikan ramah anak. Kedua, Proses pembelajaran menyenangkan bagi peserta didik yang mengikutinya. Ketiga, Evaliasi pendidikan ramah anak di PAUD Madinatur Rahmah menggunakan desain evaluasi dengan mengacu pada kemampuan aspek tumbuh kembang anak.
Disengagement Dari Jebakan Terorisme; Analisis Proses Deradikalisasi Mantan Napi Teroris Saifudin Asrori
Kordinat: Jurnal Komunikasi antar Perguruan Tinggi Agama Islam Vol 18, No 2 (2019): Jurnal Komunikasi Antar Perguruan Tinggi Agama Islam
Publisher : Kopertais Wilayah I DKI Jakarta dan Banten

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2755.257 KB) | DOI: 10.15408/kordinat.v18i2.11493

Abstract

Upaya Jihadis untuk memberdayakan mantan tahanan teroris sebagai fenomena yang menarik dan unik. Keterlibatan jihadis dalam reintegrasi Bekas Tahanan Teroris sebagai bantuan timbal balik bagi banyak ekstrimis Islam yang berjuang berjuang dengan transisi kembali ke masyarakat tanpa bantuan yang memadai. Artikel ini bertujuan untuk mengeksplorasi upaya para Jihadis pada pelepasan dan reintegrasi program-program inisiatif mantan ekstremis. Bagaimana mereka terlibat dalam pembatasan ideologi radikal melalui program pembangunan masyarakat dan ekonomi dan mengintegrasikan kembali ekstremis ke dalam masyarakat. Artikel ini menyimpulkan bahwa keterlibatan para pejihad dalam inisiatif pemberdayaan sebagai alternatif dari program deradikalisasi pemerintah dari mantan tahanan teroris. Kelompok ini menjadi ‘komunitas baru’ bagi mantan ekstremis untuk mengekspresikan berbagai pandangan dan kepercayaan tanpa penyembunyian. Kehadiran kelompok ini adalah aset potensial dalam mempromosikan narasi melawan radikalisme dan terorisme di Indonesia
Konsep Pendidikan Islam Muhammad Abduh Serta Implikasinya Terhadap Islam Modern Juni Prasetya
Kordinat: Jurnal Komunikasi antar Perguruan Tinggi Agama Islam Vol 18, No 2 (2019): Jurnal Komunikasi Antar Perguruan Tinggi Agama Islam
Publisher : Kopertais Wilayah I DKI Jakarta dan Banten

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2134.6 KB) | DOI: 10.15408/kordinat.v18i2.11499

Abstract

Pandangan dikotomik yang muncul dalam kehidupan masyarakat memberi dampak negatif terhadap pendidikan Islam. Pendidikan Islam mulai mengalami keterbelakangan dan disintegrasi akibat adanya pandangan dikotomik ini. Bahkan, dalam rahim pendidikan Islam belum lahir sarjana-sarjana yang mempunyai komitmen spiritual dan intelektual yang mendalam. Maka dari itu, penelitian ini menawarkan konsep pendidikan Islam Muhammad Abduh sebagai solusi. Penelitian menemukan bahwa konsep pendidikan Islam Muhammad Abduh adalah mendidik akal dan jiwa anak didik. Implikasi konsep Pendidikan Islam Muhammad Abduh terhadap Pendidikan Islam modern antara lain hendaknya tujuan pendidikan memperhatikan fitrah manusia secara menyeluruh. Hendaknya peserta didik baik laki-laki maupun perempuan menambah wawasan keilmuan. Hendaknya pendidik memiliki kompetensi intelektual dan kompetensi agama yang baik. Hendaknya metode pembelajaran yang diterapkan dapat mengembangkan aspek akal dan jiwa (transfer pengetahuan dan transfer nilai).

Page 1 of 1 | Total Record : 10